Infogitu.com – Salah satu fitur tercanggih dari smartphone yang sedang booming belakangan ini adalah fitur face unlock. Banyak produsen-produsen smartphone ternama yang mulai menggunakan fitur ini. Salah satu produk yang menggunakan fitur ini adalah Apple, dengan bangganya mereka mengeluarkan Iphone X dengan fitur yang mereka sebut Face ID. Face unlock sendiri merupakan fitur yang digunakan untuk mengaktifkan ponsel dengan cara mengenali wajah si yang mempunyai ponsel.
Fitur ini sangat mirip dengan fingerprint dan sangat diharapkan untuk dapat menjaga privasi dari pengguna ponsel itu sendiri. Yang membuat lebih asik lagi adalah fitur canggih ini tidak hanya dimiliki oleh smartphone mahal saja loh. Ada beberapa smartphone dengan harga terjangkau yang ternyata sudah memiliki fitur face unlock ini. Jika anda berminat membeli sebuah ponsel baru maka sebaiknya anda menyimak artikel ini sampai habis. Karena disini akan memberikan informasi apa saja Smartphone Face Unlock yang bisa dimiliki dengan harga terjangkau.
Rekomendasi Smartphone Face Unlock Dengan Harga Terjangkau

Pada akhir tahun 2017 kemarin Oppo mengeluarkan seri terbaru dengan fitur face unlock yaitu seri A83. Meskipun ponsel ini tidak memiliki fitur fingerprint namun sebagai gantinya smartphone ini memiliki fitur pengenalan wajah atau disebut juga face unlock. Smartphone Oppo A83 telah mampu memindai sampai 128 wajah berbeda dan mampu membuka ponsel hanya dalam waktu 0,18 detik saja. Smartphone canggih ini dibandrol dengan harga Rp. 2,8 jutaan dan sudah mempunyai layar HD+ yang berukuran 5,7 inci. Ponsel ini juga memiliki RAM sebesar 4GB dan ROM sebesar 32GB serta processor yang berkekuatan octa-core 2.5GHz.

Pabrikan Vivo juga tidak mau kalah dari Oppo. Vivo juga turut mengeluarkan seri terbarunya yang mampu memindai wajah yang diberi nama Face Access lewat seri V7. Selain itu Vivo V7 juga telah memiliki fitur unggulan seperti FullView Display dan juga kamera depannya dengan standar resolusi 24 megapiksel. Vivo V7 juga disenjatai dengan chipset Qualcomm dengan CPU octa-core. Ponsel canggih ini memiliki RAM sebesar 4GB dan ROM sebesar 32GB yang bisa diperluas sampai 256GB. Smartphone ini juga sudah dibekali dengan Android Nougat dengan antarmuka Funtouch 3.2. Jika anda berminat membeli smartphone ini maka anda akan dikenakan biaya sebesar Rp. 3,5 juta rupiah.

Smartphone Face Unlock selanjutnya adalah Oppo F5 yang juga hadir berbarengan dengan Oppo A83. Ponsel canggih ini mengklaim bisa memindai sampai 128 titik wajah setiap kali pengguna ponsel menatap ke arah ponsel tersebut. Tentu saja hal ini akan membuat privasi ponsel lebih terjaga. Oppo F5 ini juga telah didukung dengan prosesor MediaTek MT6763T dengan sistem operasi Android 7.1. Oppo F5 ini juga memiliki RAM sebesar 4 atau 6 Gb dan ROM sebesar 32 atau 64 GB. Smartphone canggih ini dibandrol dengan harga sekitar Rp. 3,5 jutaan.

Smartphone selanjutnya adalah OnePlus 5T yang juga merupakan penerus dari OnePlus 5 yang kini hadir dengan desain lebih segar. Ponsel ini memiliki layar yang sangat tipis alias bezel-less dengan rasio 18:9. Layar dari smartphone ini juga diklaim telah mampu menampilkan visual yang lebih bersih, tajam dan kaya dengan warna. Meskipun sudah dibekali dengan fitur face unlock, OnePlus 5T ini juga tetap dibekali dengan pemindai sidik jari atau disebut juga fingerprint. Smartphone ini telah dibekali dengan chip Snapdragon 835, grafis GPU Adreno 540. Ponsel ini juga telah dilengkapi dengan dua kombinasi RAM dan memori yaitu 6GB/64GB dan 8GB/128GB. OnePlus 5T ini dibandrol dengan harga sekitar Rp. 6 jutaan.

Smartphone Face Unlock terakhir adalah Asus Zenfone Max Plus. Karena Asus baru saja memperkenalkan Zenfone Max Plus pada ajang CES 2018 di Las Vegas, Amerika Serikat. Smartphone ini menjadi smartphone pertama Asus yang memiliki fitur unlock. Selain itu fitur andalan dari ponsel ini yaitu terletak pada kamera ganda di bagian belakang yang terdiri dari kamera 16 megapiksel dengan lensa standar dan kamera 8 megapiksel dengan lensa wide angle. Ponsel ini juga memiliki spesifikasi prosesor octa-core 1,5 GHz, RAM sebesar 3GB dan ROM sebesar 32 GB. Jika anda berminat membeli ponsel ini maka anda harus mengeluarkan biaya sebesar Rp. 3,1 jutaan.